PSBM hadir di International Workshop On Indonesian Ocean Observation and Marine Instrument

Keikutsertaan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan dan Pusat Studi Biosains Maritim UNSOED dalam International Workshop On Indonesian Ocean Observation and Marine Instrument

Dua staf pengajar Program studi Ilmu Kelautan Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan sekaligus staff member PSBM yaitu Mukti Trenggono, M.Si dan Rizqi Rizaldi Hidayat, M.Si mengikuti kegiatan International Workshop On Indonesian Ocean Observation and Marine Instrument yang dilaksanakan di Balai Riset dan Observasi Laut-Badan Riset dan Sumberdaya Manusia Kementerian Kelautan dan Perikanan, Perancak Jembrana Bali. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 26-27 Agustus 2019, sebagai rangkaian kegiatan dalam rangka hari ulang tahun BROL ke-14, dan dihadiri peserta dari berbagai Universitas di Indonesia dan narasumber dari China dan USA. Tema dari workshop ini menitikberatkan pada instrument dan system observasi laut di perairan Indonesia. Pada sesi pemaparan dari pembicara China yang diwakili oleh The First Institute of Oceanography, telah dipaparkan tentang jenis instrument yang digunakan dalam observasi perairan Indonesia yang merupakan bagian dari kerjasama riset Internasional antara Indonesia, China dan USA. Dari pembicara USA, diwakili oleh Dr. Dwi Susanto dari Maryland University dan Asmi Marintan dari Columbia University. Pemaparan berisi tentang observasi di Selat Lombok dan Selat Makasar. Selain sesi pemaparan dari para narasumber, dilakukan kunjungan ke workshop BROL untuk memperkenalkan instrumen observasi dan dilanjutkan dengan simulasi pengoperasian instrumen tersebut di kapal survey Marlin di perairan Selat Bali.